Resep dan cara membuat Bolu Motif Coklat
Resep dan gambar by Sevi Maryanti
Bahan l
2 butir telur
75 gram gula pasir
75 gram terigu
5 gram maizena
1/2 sdt sp
Bahan ll
1 sendok makan margarin lelehkan
1 sendok teh coklat bubuk
Caranya bisa gunakan sesuai kebiasaan masing-masing. Mana yang lebih disukai.
Bisa dengan cara mixer bahan l sampai kental dan mengembang kemudian tambahkan margarin cair.
Atau Mixer gula pasir, sp dan telur sampai mengembang berjejak baru masukkan semua tepung kemudian margarin cair.
Untuk motifnya ambil dua sendok makan adonan, tambahkan coklat bubuk, aduk rata.
Tuang ke atas adonan, bentuk acak dengan tusuk gigi.
#loyang ukuran 20x10cm